3 Cara Mudah dan Pertolongan Pertama Saat Demam

https://earthspiritandanarchy.blogspot.com/2015/11/3-cara-mudah-dan-pertolongan-pertama-saat-demam.html

Demam kadang membuat seseorang panik dan berpikir yang tidak-tidak tentang penyakit yang dideritanya. Padahal sebab demam sangat banyak. Dan jika Anda atau anak-anak mengalami demam, ada 3 cara mudah sebagai pertolongan pertama atau langkah awal atasi demam yang benar. Silakan simak ulasannya di bawah ini.

Begini pertolongan pertama atau langkah awal atasi demam

3 Cara Mudah dan Pertolongan Pertama Saat Demam

Bedrest

Tidur di atas kasur dan mengistirahatkan tubuh menjadi salah satu cara ampuh untuk menurunkan demam. Pokoknya tidur dan sitirahat saja, istirahatkan tubuh dari berbagai aktifitas. Termasuk tidak banyak pikiran ya? Tenang dan ayem.

Kompres pakai air hangat

Jika Anda terbiasa mengompres dengan air dingin, sekarang saatnya Anda tahu kalau mengompres dengan air hangat itu lebih baik dan disarankan di dunia medis. Kenapa begitu ya? Yosh, ini karena dengan menggunakan air hangat pori-pori pun bisa terbuka dan terjadilah penguapan. Pengompresan bisa dilakukan di punggung atau daerah lipatan ketiak.

Terapi herbal pakai bawang merah

Kalau cara yang satu ini belum banyak yang mencoba. Ya, Anda bisa mengiris tipis bawang merah kemudian membalurkan di punggung anak. Apa sih gunanya? Tujuannya adalah untuk membantu proses evaporasi atau penguapan sekaligus bisa jadi terapi relaksasi, lho.

Selamat mencoba, mudah-mudahan sehat kembali.

0 comments:

Post a Comment

Support by: Informasi Gadget Terbaru - Dewa Chord Gitar | Lirik Lagu - Kebyar Info
Copyright © 2015 Earth Spirit Design by SHUKAKU4RT - All Rights Reserved